PENGUMUMAN
Nomor : 049/P3I-016/STAIDU-KDG/I/2022
Assalamu’alaikum wr.wb.
Diberitahukan kepada mahasiswa yang akan mengajukan pendaftaran judul skripsi, agar memenuhi ketentuan sebagai berikut.
A. Persyaratan
1. Terdaftar sebagai mahasiswa aktif dan minimal semester VI (enam).
2. Lulus mata kuliah metode penelitian.
A. Prosedur Seleksi Judul Skripsi
1. Mahasiswa mengisi formulir pendaftaran judul skripsi, link:
https://staidarululumkandangan.ac.id/download/formulir-pendaftaran-judul-skripsi-terbaru-2021-2022/
2. Mahasiswa berkonsultasi kepada dosen penasihat akademik.
3. Mahasiswa mengupload formulir pendaftaran judul skripsi ke SIMADO (Sistem Informasi Mahasiswa dan Dosen), link: https://simado.staidarululumkandangan.ac.id/
4. Dosen penasihat akademik mengoreksi dan memberikan catatan saran perbaikan.
5. Dosen penasihat akademik memberikan persetujuan dengan mengklik tombol Approve yang diteruskan kepada Pusat Penelitian dan Publikasi Ilmiah (P3I).
6. Pusat Penelitian dan Publikasi Ilmiah (P3I) memeriksa keaslian judul skripsi belum pernah diteliti, baik di database judul skripsi Sekolah Tinggi Agama Islam Darul Ulum Kandangan atau pun di website.
7. Pusat Penelitian dan Publikasi Ilmiah (P3I) membentuk tim seleksi judul skripsi berdasarkan Keputusan Ketua STAI Darul Ulum Kandangan.
8. Tim seleksi judul skripsi membahas judul skripsi dengan kriteria: permasalahan layak diteliti, sesuai program studi, dan belum pernah diteliti.
9. Pusat Penelitian dan Publikasi Ilmiah (P3I) mengumumkan hasil seleksi judul skripsi. Pengumuman hasil seleksi judul skripsi dapat berupa keterangan:
a. Ditolak, mahasiswa segera berkonsultasi kepada dosen penasihat akademik dan mengajukan permasalahan penelitian atau judul baru.
b. Menghadap Tim, mahasiswa segera berkonsultasi kepada tim seleksi judul skripsi untuk menjelaskan permasalahan penelitian.
c. Perbaikan, mahasiswa menyesuaikan dengan keterangan dan dapat menghubungi Ketua Program Studi untuk mendapatkan SK Pembimbing Skripsi.
d. Diterima, mahasiswa mendapatkan SK Pembimbing Skripsi.
10. Program studi menerbitkan SK Pembimbing Skripsi.
B. Tema Penelitian
Sebagai gambaran ranah penelitian sesuai program studi yang ada di STAI Darul Ulum Kandangan, berikut beberapa tema umum penelitian:
1. Tema Penelitian Program Studi Hukum Keluarga Islam
a. Hukum Perkawinan.
b. Hukum Kewarisan.
c. Sistem Peradilan, Kebijakan dan Hukum Acara.
d. Isu-Isu Perkembangan Hukum Perkawinan.
e. Kebijakan dan Regulasi Hukum Keluarga Islam.
f. Pemikiran Cendikiawan Muslim Bidang Hukum Keluarga Kontemporer.
g. Hukum kewarisan di negara muslim (kontekstualisasi fikih dan qanun).
h. Isu-Isu Hukum Kewarisan kontemporer.
i. Akulturasi Hukum Kewarisan.
j. Penyelesaian Sengketa Hukum Keluarga.
k. Hukum Adat dan Kearifan Lokal Masyarakat dalam hukum keluarga.
l. Bantuan hukum keluarga Islam.
2. Tema Penelitian Program Studi Pendidikan Agama Islam
a. Pengembangan Keilmuan Pendidikan Agama Islam.
b. Kurikulum dan Pembelajaran Pendidikan Agama Islam.
c. Kajian Pengembangan Perangkat Pembelajaran Pendidikan Agama Islam.
d. Model, Strategi, dan Metode Pembelajaran Pendidikan Agama Islam.
e. Problematika Pendidikan Agama Islam di sekolah atau lembaga pendidikan.
f. Profesionalisme Guru Pendidikan Agama Islam
g. Nilai-nilai Pendidikan Agama Islam di lembaga, yayasan dan organisasi masyarakat.
h. Penerapan teknologi dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam.
i. Pengembangan kurikulum dan perangkat pembelajaran Pendidikan Agama Islam.
3. Tema Penelitian Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini
a. Pertumbuhan dan Perkembangan Anak Usia Dini.
b. Pengaruh Pengasuhan Keluarga, Masyarakat, dan Lingkungan.
c. Asesmen Pertumbuhan dan Perkembangan Anak Usia Dini.
d. Kurikulum dan Pembelajaran Pendidikan Anak Usia Dini.
e. Lingkungan Belajar dan Pembelajaran Anak Usia Dini.
f. Profesionalisme Pendidik PIAUD.
g. Kepemimpinan dan Manajerial Tenaga Kependidikan PIAUD.
h. Administrasi dan Manajemen Lembaga PIAUD.
i. Pendidikan Anak Usia Dini Berbasis Keislaman.
j. Pengembangan Teknologi PIAUD.
4. Tema Penelitian Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
a. Kajian Pendidikan Dasar: Pedagogig, Profesional, Kepribadian dan Sosial.
b. Manajemen Pendidikan Dasar: Manajemen Perencanaan Pembelajaran, Manajemen Proses Pembelajaran, dan Manajemen Evaluasi Pembelajaran.
c. Asesmen Pembelajaran: Formal, Non Formal, dan Informal.
d. Pengembangan Kurikulum, Proses Pembelajaran, Pengembangan Metode dan Media Pembelajaran.
e. Pengembangan Keilmuan Madrasah Ibtidaiyah: Pengembangan Alquran dan Hadis Madrasah Ibtidaiyah, Pengembangan Fikih, Pengembangan Bahasa Indonesia, Pengembangan Pendidikan Kewarganegaraan, Pengembangan Matematika, Pengembangan Ilmu Pengetahuan Alam, dan Pengembangan Ilmu Pengetahuan Sosial.
f. Pendidikan Karakter: Madrasah, Sekolah, Komunitas, Rumah, Kampus.
5. Tema Penelitian Program Studi Ekonomi Syariah
a. Pengembangan Keilmuan Ekonomi Syariah.
b. Kajian tentang Fikih Muamalah.
c. Pengembangan Lembaga Keuangan Syariah.
d. Kebijakan Pembangunan Ekonomi, Fiskal dan Moneter.
e. Kewirausahan, dan Ekonomi Kreatif.
f. Ekonomi Rakyat, UMKM dan BUMDES.
g. Ekonomi Digital dan Revolusi Industri 4.0.
h. Pembangunan Ekonomi Berkelanjutan dan Sustainable Development Goals (SDGs).
i. Filantropi: Zakat, Infak, Sedekah dan Wakaf.
j. Ekonomi dan Industri Halal, seperti pariwisata halal, hotel syariah, halal cosmetics and pharmaceutical, sertifikasi produk halal, dan lain sebagainya.
k. Industri Keuangan Non-Bank (IKNB) Syariah.
l. Pasar Modal Syariah.
6. Tema Penelitian Program Studi Perbankan Syariah
a. Maqasid Syariah dan Perbankan Syariah.
b. Corporate Governance Perbankan Syariah.
c. Shariah Governance Perbankan Syariah.
d. Penguatan Identitas Perbankan Syariah.
e. Manajemen SDM Perbankan Syariah.
f. Manajemen Keuangan Perbankan Syariah.
g. Penguatan Perizinan, Regulasi dan Pengawasan Perbankan Syariah.
h. CSR Perbankan Syariah.
i. Akuntansi/Auditing Perbankan Syariah.
j. Manajemen Risiko Perbankan Syariah.
k. Inovasi Produk Perbankan Syariah.
l. Pemasaran Produk Perbankan Syariah.
m. Sinergi ekosistem ekonomi syariah.
n. Kepuasan Nasabah terhadap Pelayanan Perbankan Syariah.
o. Konversi atau Spin-off Perbankan Syariah.
p. Keuangan Sosial Islam dan Perbankan Syariah.
q. Literasi Masyarakat terkait Perbankan Syariah.
r. Pengembangan produk Perbankan Syariah.
s. Pengembangan Model Kinerja SDM Perbankan Syariah.
t. Pengembangan Model Kinerja Keuangan Perbankan Syariah.
7. Tema Penelitian Program Studi Pendidikan Bahasa Arab
a. Metode, Media dan Evaluasi Pembelajaran Bahasa Arab
b. Membahas desain pembelajaran Bahasa Arab dalam suatu lembaga.
c. Membedah dan merevisi kurikulum pembelajaran Bahasa Arab.
d. Merancang model Pembelajaran Bahasa Arab.
e. Kajian ilmiah tentang Ilmu bahasa dan multidisipliner.
f. Kajian ilmiah tentang ilmu linguistic Arab.
g. Metodologi Pembelajaran Bahasa Arab.
h. Desain Pembelajaran Bahasa Arab.
i. Pengembangan Kurikulum dan Metode Pembelajaran Bahasa Arab.
j. Model Pembelajaran Bahasa Arab.
Judul skripsi agar diformulasikan lagi dengan permasalahan penelitian yang ada, memperhatikan isu-isu kekinian dan metodologi penelitian. Demikian pengumuman ini disampaikan dan ditindaklanjuti sebagaimana mestinya.
Wassalamu’alaikum wr.wb.